Kamis, 2 April, 2015 | 642 dibaca | 0 dikomentari | 0 dibagi
Jangan sampai melakukan kesalahan saat menghadiri wawancara kerja pertama. Beri kesan terbaik agar kita dapat terus menjalani proses rekrutmen hingga berhasil meraih pekerjaan.
Dikutip darI USA Today, Rabu (25/3/2015), berikut kesalahan yang harus dihindari ketika menghadapi sesi wawancara pertama.
1. Membicarakan gaji
Tujuanmu melewati wawancara ini adalah untuk bisa mendapatkan tawaran pekerjaan. Simpan negosiasi yang bisa menguntungkanmu seperti waktu liburan dan juga gaji sampai kamu ditawari pekerjaan.
2. Terlambat
Datang terlambat pada sesi wawancara berarti kamu harus mengucapkan selamat tinggal pada pekerjaan yang akan ditawarkan.
3. Merendahkan diri
Jangan blak-blakan menyampaikan kelemahanmu pada pewawancara. Berikan pernyataan yang diplomatis dengan menekankan pada kekuatan personal dan profesionalmu.
4. Menjelek-jelekkan atasan lama
Pernyataan negatif mengenai mantan atasan dan teman kerja di kantor lama bisa menjadi bumerang untuk dirimu sendiri. Jadi tetap positif selama sesi wawancara.
http://news.okezone.com/read/2015/03/24/65/1123540/jangan-lakukan-kesalahan-di-wawancara-pertama